Ceritakopi Nusantara

Tiga kopi dari berbagai daerah menjadi juara Kontes Kopi Spesialti Indonesia 2021. Perlombaan ini bertujuan mendorong petani menghasilkan kopi dengan kualitas lebih baik, sehingga harga kopi meningkat.

Ada tiga pemenang dalam tiga kategori berbeda. Juara pertama untuk jenis kopi robusta adalah Martina Rinasih asal Jambu, Semarang, Jawa Tengah, dengan skor 88,63.

Juara pertama untuk jenis kopi arabica natural adalah Sabardi dari Ulunowih Gayo Coffe, Bandar Bener Meriah, Aceh dengan 89,25 poin. Juara pertama untuk jenis kopi arabica washed adalah Yanto asal Gunung Tujuh, Kerinci, Jambi dengan skor 89,83.

Kontes Kopi Spesialti Indonesia pertama kali berlangsung pada 2008 oleh Asosiasi Eksportir dan Industri Kopi Indonesia bersama Pusat Penelitian Kopi dan Kakao Indonesia. Babak final Kompetisi Kopi Spesialti Indonesia 2021 ini berlangsung pada 21-22 Oktober 2021. Sama seperti tahun lalu, perlombaan ini terselenggara secara hybrid atau vitural dan aktual karena pandemi Covid-19.

Salah satu pendorong keunggulan kopi Indonesia adalah punya karakteristik tata ruang tempat menanam kopi yang berbeda. Belum lagi cara memproses kopi yang beraneka ragam di setiap daerah. Semua itu membuat kopi Indonesia memiliki ciri khas. Selain lomba kopi terbaik, penyelenggara Kontes Kopi Spesialti Indonesia 2021 juga mengadakan diskusi daring dengan berbagai tema.

_______________

Reference: Tempo Kopi ☕

3 Kopi Juara Kontes Kopi Spesialti Indonesia
Tagged on:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *