Pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah WFA (Work From Anywhere). WFA adalah cara kerja yang membolehkan seseorang untuk bekerja di mana saja asal dapat menyelesaikan perkerjaan tersebut. Tidak perlu harus bekerja di kantor, sistem WFA membolehkan bekerja dimanapun termasuk dirumah maupun di kedai kopi.
Saat ini, bekerja di kedai kopi sudah menjadi pemandangan lumrah. Apalagi, kota-kota besar tempat banyaknya coffee shop. Tidak hanya menu beragam kopi dan camilan yang enak, koneksi internet gratis juga menggugah minat. Mereka yang bekerja di ranah digital juga lazim memilih coffee shop sebagai ‘kantor dadakan’ mereka. Berikut ini beberapa alasan yang mungkin tidak kita sadari kenapa kedai kopi menjadi pilihan tempat yang pas untuk bekerja.

1. Suara Riuh Di Kedai Kopi Meningkatkan Produktivitas
Tak hanya kafein yang ternyata mampu meningkatkan konsentrasi dan produktivitas, ternyata suara riuh dan sibuknya kedai kopi juga mampu merangsang otak untuk bekerja lebih produktif. Hal ini terbukti dari dilakukannya penelitian oleh Universitas Illnois yang mengatakan bahwa suasana dan suara kesibukan kedai kopi yang sebesar kira-kira 70 desibel mampu meningkatkan kreativitas.
2. Bisa Minum Kopi Sebanyak Yang Kamu Butuhkan
Berbeda dengan bekerja di rumah atau di kantor yang bisa saja membuat kamu kehabisan kafein saat bekerja, maka hal ini tak akan terjadi jika kamu bekerja di kedai kopi. Sambil menyelesaikan pekerjaan kamu dengan mudah memesan kopi kepada barista tanpa perlu repot-repot menyeduh kopi untuk diri sendiri.
3. Bertemu Banyak Orang, Memperluas Networking
Saat jemu bekerja, kedai kopi bisa menjadi lahan empuk untuk bertemu banyak orang-orang baru. Kita tak akan pernah tahu siapa yang akan kita temui di kedai kopi. Kedai kopi adalah semesta kecil yang memungkinkan kita bertemu beragam manusia yang berguna di masa depan.
4. Turut Mendukung Industri Kopi
Dengan seringnya datang dan bekerja di kedai kopi, secara tidak langsung kamu turut mendukung industri kopi. Apalagi jika yang dikunjungi adalah kedai kopi lokal atau kedai kopi independen. Kedai kopi adalah sebuah tempat berkumpul dan berkembangnya ide-ide khususnya tentang kopi.
Selain itu, seringlah bertanya kepada senior yang telah lebih lama menggeluti bidang coffeshop mengenai teknik hingga etika seorang pembuat kopi profesional. Ada yang punya tips lainnya?
_______________
Reference: pijarmahir.id ☕





nice share..