
Dalam postingan sebelumnya sudah sempat dibahas kalau kopi tubruk umumnya dibuat dari bubuk kopi murni dan air panas. Untuk kopi yang dipakai bisa arabika, robusta, atau campuran arabika dan robusta.
Namun, penggunaan masing-masing jenis kopi tersebut akan menghasilkan rasa kopi tubruk yang berbeda.
Jika membuat kopi tubruk menggunakan jenis kopi robusta maka akan menghasilkan rasa kopi tubruk akan menjadi lebih pahit dan manis.
Sedangkan jika membuat kopi tubruk menggunakan jenis kopi arabika maka akan menghasilkan rasa yang pahit manis dengan sedikit rasa asam. Asamnya mungkin bisa mendekati buah-buahan.
Jadi pilihan jenis kopi yang cocok untuk kopi tubruk tergantung dengan selera masing-masing ya.. Kalau kamu suka kopi yang gimana?
_______________
Reference: kompas.com ☕




